Wow, Lombok Masuk Destinasi Teromantis Dunia Lagi Lho !
WISATADILOMBOK.com - Di dunia, sejumlah destinasi dikatakan sangat romantis, termasuk Lombok. Salah satu destinasi populer di Indonesia ini bersanding bersama destinasi-destinasi romantis dunia lainnya.
Beberapa tahun terakhir, Lombok memboyong beberapa penghargaan kelas dunia sekaligus, sebut saja diantaranya adalah Destinasi Wisata Halal Terbaik Dunia, Tempat Honeymoon terbaik Dunia, Destinasi Wisata Paling Favorite, Gili Trawangan masuk Destinasi 6 Pulau Bebas Kendaraan di Dunia, Persentase Tertinggi kunjungan Turis Asing tahun 2015, Pantai Lombok masuk dalam 10 Pantai Tercantik di Dunia versi Lonely Planet, Gili Meno, 10 Pantai Terindah dunia versi situs Traveller, Bali dan Lombok Surganya Bulan Madu, dan Pulau Lombok masuk Pulau Terbaik di Asia tahun 2015.
Selain penghargaan luar negeri, Lombok juga beberapa kali masuk nominasi tingkat nasional, salah satu diantaranya adalah Pantai Tanjung Aan masuk ke dalam kategori Pantai Terbaik di Indonesia tahun 2015 versi Travellers' Choice Awards di ajang bergengsi Tripadvisor Indonesia.
Beberapa tahun terakhir, Lombok memboyong beberapa penghargaan kelas dunia sekaligus, sebut saja diantaranya adalah Destinasi Wisata Halal Terbaik Dunia, Tempat Honeymoon terbaik Dunia, Destinasi Wisata Paling Favorite, Gili Trawangan masuk Destinasi 6 Pulau Bebas Kendaraan di Dunia, Persentase Tertinggi kunjungan Turis Asing tahun 2015, Pantai Lombok masuk dalam 10 Pantai Tercantik di Dunia versi Lonely Planet, Gili Meno, 10 Pantai Terindah dunia versi situs Traveller, Bali dan Lombok Surganya Bulan Madu, dan Pulau Lombok masuk Pulau Terbaik di Asia tahun 2015.
Selain penghargaan luar negeri, Lombok juga beberapa kali masuk nominasi tingkat nasional, salah satu diantaranya adalah Pantai Tanjung Aan masuk ke dalam kategori Pantai Terbaik di Indonesia tahun 2015 versi Travellers' Choice Awards di ajang bergengsi Tripadvisor Indonesia.
Berikut destinasi romantis di dunia, termasuk Pulau Lombok seperti dikutip Totaltravel, Sabtu (6/2/2016).
Lombok, Indonesia
Ilustrasi Suasana Romantis di Danau Segara Anak, Gunung Rinjani Lombok. Photo by yukpiknik.com |
Kini Pulau Lombok mulai menandingi kepopuleran Bali sebagai destinasi romantis di dunia. Dengan keindahan alam yang tak kalah dibanding Bali, Lombok terus dikunjungi turis-turis mancanegara. Bahkan, Lombok dilabeli destinasi berbulan madu terbaik di sebuah ajang bergengsi dunia.
Venice di Italia
Kanal-kanal kuno menjadi andalan Venice untuk menghadirkan suasana romantis. Anda bisa mengajak pasangan untuk berkeliling melihat bangunan kuno dan sisa istana dengan naik perahu kano.
Santorini di Yunani
Desa di sisi Oia ini kian populer sebagau destinasi romantis di dunia. Dengan bangunan bercat putih, kubah biru dan sisi tebing merah, Santorini cukup membangkitkan suasana romantis di liburan Anda.
Paris
Paris adalah destinasi romantis paling populer di dunia, karena Menara Eiffel dan suasana kotanya. Anda bisa mengajak pasangan berjalan-jalan keliling kota menyaksikan pertunjukkan seni jalanan atau menyusuri sepanjang Sungai Seine.
Sumber : Waspada.co.id